Padang, cagak.id—Tim penilai mendatangi empat besar Kelurahan Berprestasi Tingkat Kota Padang Tahun 2023. Kelurahan Kampung Lapai menjadi kelurahan kedua yang dikunjungi, Kamis (4/5/2023) siang.
Lurah Kampung Lapai, Wahyudi Edwar, menyampaikan terkait inovasi, prestasi, serta keterlibatan Lembaga Pemberdayaan Masyarakat (LPM) dalam memajukan kelurahan.
“Kami menonjolkan dari segi inovasi mengenai kebudayaan. Meski di tengah kota, kita memiliki kebudayaan Minang, ada randai dan basurah adat, dari kebudayaan Jawa ada kuda kepang, dan sebagainya,” ucap Wahyudi Edward.
Dengan inovasi yang dilakukan oleh Kelurahan Kampung Lapai, tak ayal segudang prestasi sudah mereka dapatkan.
“Pada tahun 2020, di sini kita pernah menjadi yang terbaik dalam pembinaan TP-PKK. Di tahun 2021, lomba administrasi kelurahan dengan peringkat kedua. Dan di tahun 2022 kemarin, kita diberi penghargaan oleh Wali Kota Padang Bapak Hendri Septa dalam hal administrasi dan kebersihan kelurahan,” jelasnya.
Terkait LPM di Kelurahan Kampung Lapai, juga disampaikan oleh Wahyudi kepada Diskominfo melalui sesi wawancara usai pemaparan materi.
“Untuk LPM, kita sangat didukung oleh ketua yang sangat berinovasi dalam hal pemetaan di Kampung Lapai. Ketua kami sangat aktif, seperti di sini ada ‘Kampung Onde-Onde’,” cecarnya.
Hal menarik juga disampaikan Wahyudi yaitu dengan berinovasi mengubah parkiran menjadi taman digital untuk anak-anak usia sekolah.
“Kebetulan karena di samping sekolah, kita memberikan kemudahan kepada anak-anak agar akses internet mereka memadai,” tambahnya.
Dalam pemilihan ketua RT/RW, Kelurahan Kampung Lapai juga mengedepankan demokrasi yang proper. Dengan proses yang terbuka dan transparan, sehingga tercipta lingkungan yang aman dan nyaman.
“Barangkali di Kota Padang ini, hanya Kelurahan Kampung Lapai yang melakukan pemilihan ketua RT/RW melalui semacam proses pemilu. Kemudian kita melaksanakan pelantikan untuk RT/RW, LPM, dan ketua pemuda yang sudah dilaksanakan sedari tahun 2021 kemarin,” tukasnya.
Lebih lanjut, bentuk pelayanan dari Kelurahan Kampung Lapai juga disampaikan. Seperti dalam segi pelayanan untuk masyarakat. Seperti laporan yang diberikan oleh masyarakat baik dari grup atau via telepon, pihaknya langsung mengambil tidakan (eksekusi).
“Seperti baru-baru ini, ada warga kami yang melaporkan terkait jalanan berlobang di Jalan Jhoni Anwar. Kita langsung laporkan ke dinas terkait,” tuturnya. (cgk/kominfo)
Bagikan:
- Klik untuk membagikan di Facebook(Membuka di jendela yang baru)
- Klik untuk berbagi di X(Membuka di jendela yang baru)
- Klik untuk mencetak(Membuka di jendela yang baru)
- Klik untuk mengirimkan email tautan ke teman(Membuka di jendela yang baru)
- Klik untuk berbagi di Linkedln(Membuka di jendela yang baru)
- Klik untuk berbagi pada Twitter(Membuka di jendela yang baru)
- Klik untuk berbagi pada Tumblr(Membuka di jendela yang baru)
- Klik untuk berbagi via Pocket(Membuka di jendela yang baru)
- Klik untuk berbagi di Telegram(Membuka di jendela yang baru)
- Klik untuk berbagi di Utas(Membuka di jendela yang baru)
- Klik untuk berbagi di WhatsApp(Membuka di jendela yang baru)
- Klik untuk membagikannya ke Mastodon(Membuka di jendela yang baru)