Padang, Cagak.id—Sebanyak 113 Kepala Sekolah (Kepsek) SD dan SMP di lingkungan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kota Padang dilantik Wali Kota Hendri Septa, Rabu (2/8/2023) di Aula Bagindo Aziz Chan Balaikota Padang, Aie Pacah.
Dalam sambutannya, Wali Kota Hendri Septa menyampaikan selamat dan sukses kepada 103 Kepala SD dan 10 Kepala SMP yang baru dilantik. Ia juga mengatakan menjadi kepala sekolah merupakan tugas yang sangat berat.
“Yang paling mendasar adalah menjadi teladan dalam pembentukan karakter siswa di lingkungan sekolah masing-masing. Saya ingin setiap kepala sekolah bekerja dan memimpin sekolahnya secara maksimal. Sehingga dapat mendukung peningkatan mutu pendidikan, kuantitas anak usia sekolah yang mengikuti pendidikan serta percepatan kinerja capaian pendidikan,” jelasnya menambahkan.



Lebih jauh disampaikan Wali Kota, sebagai tenaga pendidik, hal pertama yang harus dilakukan adalah membangun generasi yang lebih baik dengan melakukan berbagai inovasi pada bidang pembelajaran.
“Mungkin, anak didik kita sudah bosan dan jenuh dengan cara belajar yang monoton. Karena itu, sebaiknya sistem pendidikan diubah melalui cara ajar yang berbeda. Mari kita bentuk sistem belajar yang baru yang menyenangkan dan bersahabat dengan anak didik kita sehingga dengan itu murid merasa nyaman dan termotivasi, tidak perlu lagi takut belajar, malas atau enggan untuk mengikuti proses belajar dan mengajar di kelas,” tutupya.
Bagikan:
- Klik untuk membagikan di Facebook(Membuka di jendela yang baru)
- Klik untuk berbagi di X(Membuka di jendela yang baru)
- Klik untuk mencetak(Membuka di jendela yang baru)
- Klik untuk mengirimkan email tautan ke teman(Membuka di jendela yang baru)
- Klik untuk berbagi di Linkedln(Membuka di jendela yang baru)
- Klik untuk berbagi pada Twitter(Membuka di jendela yang baru)
- Klik untuk berbagi pada Tumblr(Membuka di jendela yang baru)
- Klik untuk berbagi via Pocket(Membuka di jendela yang baru)
- Klik untuk berbagi di Telegram(Membuka di jendela yang baru)
- Klik untuk berbagi di Utas(Membuka di jendela yang baru)
- Klik untuk berbagi di WhatsApp(Membuka di jendela yang baru)
- Klik untuk membagikannya ke Mastodon(Membuka di jendela yang baru)